Dari pojok nusantara untuk Indonesia

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


Transformasi Bank NTT Dikebut: Direksi Baru Ditunjuk, Bupati Lembata Minta Perbaikan Kredit Produktif

Di bawah kepemimpinan Direktur Utama Charlie Paulus, formasi baru ini dibebani ekspektasi tinggi untuk melakukan transformasi fundamental.

Admin
Kamis, 13 November 2025 | 19:39:42 WIB
Dok Prokompim Lembata

Lembata, Pojoknesia.com - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS LB) PT Bank Pembangunan Daerah Nusa Tenggara Timur (Bank NTT) pada Rabu (12/11/25) resmi menetapkan jajaran direksi dan komisaris baru.  

Di bawah kepemimpinan Direktur Utama Charlie Paulus, formasi baru ini dibebani ekspektasi tinggi untuk melakukan transformasi fundamental.

Gubernur NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena, selaku Pemegang Saham Pengendali (PSP) secara tegas memandatkan penguatan tata kelola (GCG) dan percepatan modernisasi bank. Namun, di sisi lain, suara pemegang saham dari daerah menuntut bukti kinerja nyata, khususnya dalam penyaluran kredit produktif ke sektor riil.

RUPS LB yang digelar di Aula Fernandez, Kantor Gubernur NTT, ini dihadiri lengkap oleh para bupati/wali kota se-NTT sebagai pemegang saham.

Jika Gubernur Melki Laka Lena berfokus pada mandat tata kelola dan transisi kepemimpinan yang cepat, suara berbeda datang dari pemegang saham daerah. 

Bupati Lembata, P. Kanisius Tuaq, memberikan catatan tajam dan harapan bersyarat kepada jajaran pengurus baru. Bupati Kanis menegaskan bahwa pergantian personel di jajaran puncak Bank NTT jangan hanya menjadi 'seremoni' rutin tanpa dampak signifikan bagi perekonomian di daerah.

"Kami (Pemda Lembata) menaruh harapan besar pada profesionalisme jajaran baru ini. Namun, kami tidak ingin ini menjadi 'seremoni' ganti orang saja. Bank NTT harus real berubah," ujar Bupati Kanisius saat dimintai tanggapannya usai RUPS LB.

Ia secara spesifik menyoroti kinerja penyaluran kredit yang dinilai masih perlu dioptimalkan untuk menyentuh usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di wilayah seperti Lembata.

"Kami akan tagih kinerjanya di RUPS berikutnya. Tata kelola harus benar-benar ditegakkan, dan yang terpenting, penyaluran kredit produktif untuk UMKM di daerah harus jadi prioritas, bukan sekadar 'lip service'. Bank ini milik rakyat NTT, maka harus paling depan mensejahterakan rakyat di daerah," tegasnya.

Di sisi lain, Gubernur Melki Laka Lena dalam keterangannya menjelaskan bahwa tiga agenda utama RUPS LB, yakni penetapan pengurus, rencana bisnis, dan catatan strategis, telah tuntas dibahas.

"Seluruh tahapan (penetapan pengurus) telah dijalankan sesuai mekanisme resmi dan proses di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Rapat berlangsung produktif, kami menyambut baik berbagai catatan dan harapan dari para pemegang saham," ujar Gubernur Melki.

Gubernur Melki memastikan transisi kepemimpinan berjalan tanpa jeda. Ia berkomitmen untuk segera menerbitkan Surat Keputusan (SK) Gubernur agar pelantikan dapat segera dilaksanakan.

"Saya akan mengeluarkan SK Gubernur untuk pengangkatan Direksi dan Komisaris, setelahnya langsung dilantik sehingga tidak terjadi kekosongan yang lama," tegasnya.

Berikut adalah komposisi Direksi dan Komisaris Bank NTT yang telah disahkan dalam RUPS LB dan akan segera dilantik: Jajaran Direksi: Direktur Utama, Charlie Paulus, Direktur Umum dan SDM, Rahmat Saleh, Direktur Kredit, Alo Geong,

Direktur Dana dan Treasury, Heru Helbianto.

Sementara Direktur Kepatuhan, Kris Adoe, menjabat sementara menunggu persetujuan OJK atas nama usulan baru, Ibu Revi. Adapun Jajaran Komisaris: Komisaris Utama, dijabat oleh Donny Heatubun. 

Selai itu, RUPS LB juga menyepakati untuk mengusulkan nama Landu Praing sebagai Direktur Dana dan IT kepada OJK, sebagai bagian dari strategi penguatan teknologi dan digitalisasi bank.

Penetapan ini menandai babak baru bagi Bank NTT, yang kini dituntut untuk menyeimbangkan antara tuntutan profesionalisme, modernisasi, dan fungsi fundamentalnya sebagai penopang ekonomi rakyat di seluruh pelosok NTT. (Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi NTT)


Bagikan

Berita Terkini

Wabup Lembata Tinjau Kesiapan Lahan Rusun ASN di Kawasan Khonen

Peninjauan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan lahan dan kelengkapan persyaratan sebelum dimulainya pembangunan rus

| Sabtu, 10 Januari 2026
Dongkrak Produksi Petani Waikomo, Pemda Lembata Bantuan Alsintan

Menurut dia, hand traktor yang diterima kelompoknya secara signifikan mempercepat proses pengolahan lahan dan menekan bi

| Jumat, 09 Januari 2026
Pelabuhan Waijarang Siap Beroperasi, Bupati Lembata Minta ASDP Lakukan Uji Sandar

Permohonan tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Lembata, P. Kanisius Tuaq, melalui surat bernomor B/500.11/05/DISH

| Sabtu, 10 Januari 2026
Dermaga Feri Waijarang Rusak, Wabup Lembata Ambil Kendali Penanganan

Langkah ini diambil untuk menghindari risiko yang lebih besar, mengingat potensi dolphin tumbang dapat mengancam keselam

| Rabu, 07 Januari 2026
Awali 2026, Bupati Lembata Tekankan Perubahan Pola Kerja dan Respons Cepat OPD

Sekda menekankan pentingnya penyusunan anggaran kas yang realistis dan rasional sebagai instrumen utama menjaga stabilit

| Selasa, 06 Januari 2026
Bupati Lembata Tetapkan APBD 2026 di Pengujung Tahun 2025

Penandatanganan tersebut mencakup dua produk hukum strategis, yakni Peraturan Daerah Kabupaten Lembata Nomor 6 Tahun

| Kamis, 01 Januari 2026
Hadapi Cuaca Ekstrem, Pemkab Lembata Fokus Jaga Stabilitas Harga dan Inflasi

Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan, yang menegaskan peran pemerintah dalam menjamin ketersediaan baran

| Senin, 29 Desember 2025
Penyeberangan Terganggu, Wabup Nasir Tinjau Kerusakan Dermaga Waijarang

Untuk menjaga pelayanan kepada masyarakat, Pemerintah Kabupaten Lembata mengalihkan sementara aktivitas embarkasi dan de

| Sabtu, 20 Desember 2025
Kecelakaan Tunggal di Lembata, Pengemudi Diduga Dipengaruhi Alkohol

Dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa. Namun, pengemudi mobil mengalami luka-luka dan langsung dilarikan

| Sabtu, 20 Desember 2025
Pameran Pembangunan HUT ke-67 NTT Digelar di Lembata, Libatkan 25 UMKM Lokal

Pameran UMKM ini merupakan salah satu upaya strategis pemerintah dalam mendorong pertumbuhan ekonomi rakyat, khususny

| Rabu, 17 Desember 2025
Indeks Berita

Poling

Pemerintah berencana mengkombinasikan iuran BPJS Kesehatan dengan asuransi swasta bagi keluarga mampu. Apakah Anda setuju kelas khusus BPJS Kesehatan

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2026 PojokNesia
Allright Reserved
CONTACT US Lewoleba
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281353967028
POJOKNESIA
Viewers Now: 3