Dari pojok nusantara untuk Indonesia

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


Peringati HPN 2025, FJL Lakukan Aksi Pungut Sampah

Aksi ini merupakan wujud nyata dan kontribusi sosial FJL terhadap kebersihan lingkungan di Kota Lewoleba.

Paul Matarau
Minggu, 09 Februari 2025 | 18:36:40 WIB
Aksi Pungut Sampah FJL di Kota Lewoleba

Lembata - Forum Jurnalis Lembata (FJL) melakukan aksi bersih-bersih di sepanjang jalan kota Lewoleba, Kabupaten Lembata, NTT yang di mulai simpang lima wangatoa sampai taman kota Lewoleba dalam rangka peringatan Hari Pers Nasional 2025.

Sebagai motor penggerak, para jurnalis di Lembata berkolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat dan stakeholder seperti komunitas Rumah Guru Bumi, Forum Perempuan Fenomenal, LBH SIKAP, para Narapidana Lapas Kelas III Lembata hingga Dinas Lingkungan Hidup Lembata. 

Aksi ini merupakan wujud nyata dan kontribusi sosial FJL terhadap kebersihan lingkungan di Kota Lewoleba. 

Ketua FJL, Alexander Paulus Taum mengatakan bakti sosial tersebut merupakan salah satu dari sejumlah kegiatan sosial yang kerap dilakukan FJL.

“Sehingga bukan saja urusan pemberitaan namun ada hal lain yang menjadi tanggung jawab wartawan di Lembata, salah satunya adalah sampah,” ujarnya.

Sementara itu, There Wi dari Komunitas Rumah Guru Bumi kepada media ini saat ditemui usai kegiatan pungut sampah, pada Minggu, 09 Februari 2025, mengatakan bahwa urusan sampah merupakan tugas semua orang dengan melibatkan banyak stakeholder. 

“Permasalahan sampah ini butuh napas panjang. Kerjasama semua stakeholder. Karena kalau pungut saja semua sudah dilakukan terus menerus,” ujarnya.

There juga menyoroti perilaku masyarakat kota Lewoleba yang sering buang sampah sembarangan. Menurut dia, perilaku itu sulit dihilangkan jika tidak ada kesadaran kolektif.

Bahkan dia menganjurkan harus ada pengetahuan tentang pemilahan sampah dan hal itu musti dimulai dengan edukasi dari tingkatan yang paling kecil yakni RT/RW, sekolah dan unit instansi.

“Yang paling penting adalah mengurangi dan penggunaan produk ulang (reusable) bukan recycle (daur ulang). 


Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lembata, Cristian Rimba Raya yang hadir mengikuti bakti sosial itu memberikan apresiasi terhadap upaya para wartawan yang tergabung dalam Forum Jurnalis Lembata. 

"Diharapkan Forum Jurnalis Lembata dalam kegiatan serupa terus berlanjut dan menjadi agenda tahunan dalam memperingati HPN, dengan harapan memberi manfaat lebih luas bagi masyarakat di Kabupaten Lembata," Ucap Rimba. 

Selain kegiatan bakti sosial, HPN 2025 ini juga akan diwarnai talk show yang digelar oleh Forum Jurnalis Lembata (FJL). Event ini bertujuan untuk membahas berbagai isu sosial yang sedang berkembang di masyarakat Lembata dan sekitarnya.

HPN 2025 dengan tema umum “Pers Membangun Ketahanan Pangan untuk Kemandirian Bangsa” ini akan diadakan pada Rabu 12 Februari 2025 di Olympic Resto.

Tema ini sejalan dengan semangat pembangunan nasional Presiden Prabowo. Dan di Lembata, FJL akan merayakan HPN 2025 dengan tema “25 Tahun, Lembata Baik-baik Saja? 

Sejumlah narasumber seperti, Kepala Kejaksaan Negeri Lembata, Kapolres Lembata, Ketua DPRD Lembata dan Penjabat Bupati Lembata akan hadir untuk mengupas beragam isu krusial seperti penegakan hukum, KKN, multi kekerasan terhadap kelompok rentan, pembangunan berbasis lingkungan dan kesehatan mental.

Dengan kombinasi kegiatan bakti sosial dan talk show, Forum Jurnalis Lembata berharap peringatan HPN 2025 dapat memberikan dampak positif yang lebih luas, sekaligus menunjukkan bahwa pers memiliki peran penting terhadap pembangunan bangsa.(tim/red/)


Bagikan

Berita Terkini

Program MBG di Lembata Menuai Keluhan, Jhon Batafor Minta Batalkan

Bagi Jhon, meskipun program makan gratis ini diperlukan, namun saat ini yang lebih mendesak adalah peningkatan kualita

| Senin, 10 Maret 2025
Bupati Lembata Tetapkan Jam Kerja ASN Selama Bulan Ramadhan

Surat Edaran yang ditujukan kepada seluruh ASN di lingkup Pemkab Lembata tersebut, ditandatangani langsung oleh Bupati K

| Selasa, 11 Maret 2025
Kelangkaan BBM di Lembata, Ditanggapi Serius oleh Bupati dan Wakil Bupati

Pemerintah daerah berencana untuk memanggil pengelola tiga SPBU yang ada di Kota Lewoleba. Langkah ini diambil untuk men

| Senin, 10 Maret 2025
Klarifikasi RSUD terkait Meninggalnya Regina Pasca Operasi SC

Pasca kematian Regina Wetan, pihak RSUD telah melakukan audit medis internal melalui RMP (Review Maternal Perinatologi),

| Senin, 10 Maret 2025
Kaum Dhuafa di Desa Waijarang dapat Parsel dan Takjil dari Julie Laiskodat

Julie Sutrisno Laiskodat melalui DPD NasDem Lembata akan menyalurkan sebanyak 600 parsel yang disebarkan ke beberapa des

| Minggu, 09 Maret 2025
Diduga Akibat Buruknya Pola Penanganan, Pasien RSUD di Lembata Meninggal Dunia

Pada tanggal 5 Maret, pukul 10 pagi, dilakukan USG terakhir dan dokter mengatakan bahwa kondisi jantung bayi melemah, se

| Minggu, 09 Maret 2025
Wabup Nasir Ingatkan Pesan Natal dan Ramadhan Bagi ASN

Ada pesan Natal yang mengatakan 'Kembalilah ke Betlehem', dan ada juga pesan Ramadhan bahwa 10 hari pertama Allah akan

| Sabtu, 08 Maret 2025
Peringati Statement 7 Maret, Pemda Lembata Gelar Bakti Sosial

Salah satu lokasi yang menjadi titik fokus adalah Pasar Pada, Kelurahan Lewoleba Barat, Kecamatan Nubatukan. Di sana, Bu

| Sabtu, 08 Maret 2025
Mewujudkan Lembata yang Maju dan Lestari, Bupati Kanis Sampaikan Program Prioritas Pada DPRD

Semua program ini akan dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Lembata.

| Kamis, 06 Maret 2025
100 Hari Kerja Bupati Lembata Fokus Sukseskan Program NTT

Dalam kesempatan tersebut, mereka mengungkapkan berbagai langkah terobosan untuk menyukseskan Program 100 hari kerja, kh

| Rabu, 05 Maret 2025
Indeks Berita

Poling

Pemerintah berencana mengkombinasikan iuran BPJS Kesehatan dengan asuransi swasta bagi keluarga mampu. Apakah Anda setuju kelas khusus BPJS Kesehatan

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2025 PojokNesia
Allright Reserved
CONTACT US Lewoleba
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281353967028
POJOKNESIA
Viewers Now: 6