Dari pojok nusantara untuk Indonesia

Logo Banggainesia
Local Edition | | Todays News


Bantai Persab Belu 2 : 0, Persabata Gas 16 Besar di Liga ETMC

Sebuah tendangan keras dari Enura Hamsi berhasil merobek gawang Persab Belu, membawa Persebata Lembata unggul 1-0.

Paul Matarau
Jumat, 14 Maret 2025 | 16:13:07 WIB
Dok Aktualita

Kupang – Pertandingan sepak bola Liga IV ETMC 2025 antara Persab Belu dan Persebata Lembata berlangsung sengit di Stadion Oepoi, Kota Kupang, pada Kamis, 13 Maret 2025. Laga ini dimulai pukul 17.00 WITA dan menyajikan pertandingan yang menarik di antara kedua tim.


Persebata Lembata, yang diasuh oleh pelatih Hasan Haju, tampil dengan jersey biru, sementara Persab Belu mengenakan jersey putih. Kedua tim langsung menunjukkan permainan teknik yang apik sejak awal pertandingan. 


Di babak pertama, kedua tim saling menyerang dan bertahan dengan intensitas tinggi, namun belum ada gol yang tercipta hingga turun minum.


Memasuki babak kedua, tensi pertandingan semakin meningkat. Kedua tim terus melancarkan serangan, namun masih belum mampu menembus pertahanan lawan. Hingga pada menit ke-65, Persebata berhasil memecah kebuntuan. Sebuah tendangan keras dari Enura Hamsi berhasil merobek gawang Persab Belu, membawa Persebata Lembata unggul 1-0.


Setelah gol tersebut, situasi permainan semakin memanas. Dukungan luar biasa dari suporter Lomblen Mania yang datang langsung dari Lembata turut memberikan semangat kepada tim Persebata. Yel-yel "Sembur Paus" yang terus bergema di tribun, semakin membakar semangat para pemain Persebata untuk menambah gol.


Pada menit ke-81, Persebata kembali menunjukkan ketajamannya. Tendangan sudut yang dilakukan berhasil disambut dengan sundulan manis dari Pican Wuwur, nomor punggung 4, yang kembali membobol gawang Persab Belu. Gol tersebut membawa Persebata unggul 2-0.


Meskipun Persab Belu mencoba bangkit dan memberikan tekanan pada pertahanan Persebata di menit-menit terakhir, namun usaha mereka belum membuahkan hasil. Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan berakhir, memastikan kemenangan bagi Persebata Lembata.


Dengan hasil ini, Persebata Lembata dipastikan lolos ke babak 16 besar Liga 4 ETMC 2025. Sementara itu, Persab Belu, yang dijuluki Manu Aman Lakaan, terpaksa harus pulang kampung dan gagal melangkah lebih jauh di turnamen ini.


Pertandingan ini berhasil menarik perhatian para suporter di Stadion Oepoi, dan menjadi salah satu laga yang penuh dengan ketegangan dan semangat juang tinggi dari kedua tim.***


Bagikan

Berita Terkini

Paus Fransiskus Wafat di Usia 88 Tahun, Dunia Berkabung

Vatikan mengumumkan bahwa Paus Fransiskus meninggal dunia pada Senin pagi, 21 April 2025, pukul 07.35 waktu setempat.

| Senin, 21 April 2025
Wakil Bupati Lembata Siap Sekolahkan Korban Penganiayaan Anak di Bawah Umur

Biar tinggal dengan saya, tetapi dengan satu syarat dia harus sekolah, tidak bisa tidak. Kalau dia mau, saya siap kuliah

| Selasa, 08 April 2025
Gubernur NTT Kunjungi Lembata, Pemprov Kucurkan Dana Rp 1 Miliar untuk Pendidikan

Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Gubernur Melkiades Laka Lena kepada Bupati Lembata, Petrus Kanisius Tua

| Kamis, 17 April 2025
Tradisi Semana Santa di Larantuka Resmi Dimulai, Aksi Seret Seng Warnai Rabu Trewa

Rabu Trewa sendiri merupakan salah satu momen sakral dalam rangkaian Semana Santa. Istilah "trewa" berarti bunyi-bunyian

| Rabu, 16 April 2025
Persebata Resmi Dilepas Menuju Liga 4 Indonesia, Wakil Bupati Tekankan Semangat Juang dan Sportivitas

Ia menekankan bahwa keikutsertaan dalam kompetisi nasional ini bukan hanya tentang mengejar kemenangan, tetapi juga memb

| Senin, 14 April 2025
Wujudkan Transparansi dan Akuntabilitas, KPU Lembata Kembalikan Sisa Dana Pilkada 2024

Sisa dana hibah yang dikembalikan KPU Lembata sebesar Rp5.680.778 dari total dana hibah sebesar Rp18.543.600.950.

| Kamis, 10 April 2025
Bupati Lembata Terima Mahasiswa MBKM Unwira Kupang, Siap Berkontribusi pada Pembangunan Desa

Bupati Tuaq juga mengingatkan para mahasiswa untuk bisa menyesuaikan diri dengan kondisi sosial dan budaya di desa.

| Rabu, 09 April 2025
Lima Pelaku Penganiayaan Terhadap Anak di Lembata Ditetapkan Sebagai Tersangka

Lima orang yang ditetapkan sebagai tersangka berinisial H, P, A, L, dan M, dengan peran yang berbeda-beda dalam pengania

| Selasa, 08 April 2025
Kasus Kekerasan Anak di Lembata, Pemerintah Berkomitmen Lindungi dan Proses Hukum

Menurut Bupati, kunjungan ini bertujuan memberikan dukungan psikososial kepada korban dan memastikan proses pemulihan be

| Senin, 07 April 2025
Indeks Berita

Poling

Pemerintah berencana mengkombinasikan iuran BPJS Kesehatan dengan asuransi swasta bagi keluarga mampu. Apakah Anda setuju kelas khusus BPJS Kesehatan

TERKONEKSI BERSAMA KAMI
Copyright © 2025 PojokNesia
Allright Reserved
CONTACT US Lewoleba
Lembata, Nusa Tenggara Timur
Telp: +6281353967028
POJOKNESIA
Viewers Now: 2